Info seputar pendidikan dan NUPTK terbaru
NUPTK.netNUPTKINFOTUTORIALAPLIKASIDOKUMEN
INFO - BEASISWA

Beasiswa S2 Luar Negeri Kementrian Kominfo Tahun 2015

01-2015 18:44

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) tahun 2015 ini membuka kesempatan beasiswa pendidikan S2 di luar negeri bagi pegawai negeri sipil (PNS) di kementerian dan lembaga pemerintah pusat dan daerah.

Sebagaimana NUPTK.net kutip dari kominfo.go.id, kesempatan beasiswa ini juga berlaku bagi PNS di lingkungan TNI/POLRI dan yang bekerja di bidang industri komunikasi dan informatika.

Pendaftaran secara online akan dibuka mulai tanggal 26 Januari 2015 di situs www.kominfo.go.id, dan penyerahan berkas lamaran beasiswa dalam bentuk soft copy dan hard-copy paling lambat tanggal 27 Februari 2015 (cap pos).

Berikut persyaratan umum yang harus dipenuhi oleh calon peserta.

  1. Lulusan sarjana (S1)
  2. Memiliki IPK minimal 2.90 (dari skala 4)
  3. Memiliki nilai Institutional TOEFL (ITP) minimal 570 atau IELTS minimal 6.5
  4. Memiliki nilai Tes Potensi Akademik (TPA) minimal 550
  5. Mendapat rekomendasi tugas belajar dari pejabat yang berwenang
  6. Diutamakan :
    • Telah berstatus sebagai PNS dengan pengalaman kerja minimal 2 tahun;
    • Berusia maksimal 35 tahun;
    • Belum memiliki gelar dan tidak sedang menerima beasiswa lain dan/atau sedang mengikuti program pendidikan S2 dari lembaga lain;
    • Memiliki Unconditional Offer dari bidang studi sesuai daftar yang ditetapkan.

Pelamar Program Beasiswa hanya diperbolehkan mendaftarkan diri pada bidang studi di perguruan tinggi negara tujuan studi sesuai Daftar yang ditetapkan oleh Balitbang Kominfo. Daftar bidang studi, perguruan tinggi dan negara tujuan studi dapat dilihat disini.

sumber : kominfo.go.id
Kategori : info beasiswa